Focus And Scope
Kinesport: Jurnal Olahraga dan Kesehatan Masyarakat merupakan jurnal ilmiah yang mempublikasikan hasil penelitian dan kajian akademik yang berkaitan dengan olahraga, aktivitas fisik, dan kesehatan masyarakat. Jurnal ini menjadi forum akademik bagi peneliti dan praktisi untuk mengkaji peran olahraga dan gaya hidup aktif dalam peningkatan kesehatan masyarakat melalui pendekatan ilmiah dan aplikatif.
Secara khusus, Kinesport menerima artikel yang membahas topik-topik berikut:
- Ilmu Keolahragaan dan Aktivitas Fisik
- Kesehatan Masyarakat dan Promosi Kesehatan
- Pendidikan Jasmani dan Olahraga
- Kebugaran Jasmani dan Gaya Hidup Sehat
- Olahraga Rekreasi dan Olahraga Prestasi
- Kesehatan Olahraga dan Pencegahan Cedera
- Aktivitas Fisik dan Kesehatan Mental
- Gizi, Kesehatan, dan Olahraga
- Olahraga Masyarakat dan Pembangunan Sosial
- Isu-isu Kontemporer Olahraga dan Kesehatan Masyarakat
Seluruh naskah yang diterbitkan melalui proses penelaahan sejawat yang ketat serta berlandaskan pada standar etika publikasi ilmiah untuk menjamin mutu dan integritas akademik.









